Senin, 09 April 2012

kuliner :*

Rawon Setan Surabaya

rawon-setan
Rawon setan adalah salah satu produk unggulan Wisata Kuliner Surabaya. Resep kuliner rawon setan yang sudah turun temurun dan dimodifikasi menjadi rahasia sang pemilik Depot Rawon Setan. Depot Rawon yang dalam sejarahnya berdiri di Jl. Embong Malang Surabaya ini pertama kali didirikan oleh Musiyah. Lalu kenapa sekarang ada Rawon Setan Mbak Endang? Itu dikarenakan Mbak Endang adalah cucu dari ibu Musiyah.
Rawon Setan di Jalan. Embong Malang Surabaya memang begitu legendaris, tak jarang ada ucapan yang mengatakan ke Surabaya belum makan di Rawon Setan berarti belum sampai Surabaya. Tapi untuk kamu orang Jakarta, bisa menikmati Rawon Setan. Nama Rawon Setan diberikan karena warung makan tersebut buka pada jam 10 malam. Padahal menurut cerita dari warga sekitar , nama awal Rawon Setan adalah Rawon Hostes karena kebanyakan yang membeli adalah para pengunjung kafe dan pelayan diskotik yang banyak bertebaran di daerah tersebut.
Bagi para penikmat rawon, maka Rawon Setan layak dan patut mendapat referensi kuliner yang nikmat. Irisan daging yang pas di campur dengan aroma khas rawon menjadikan sajian rawon setan layak ditunggu kehadirannya. Harga yang di tawarkan pun tidak membuat kita merogoh kocek dalam-dalam. Paket hemat yang terdiri dari nasi rawon, telor asin, krupuk udang, dan teh manis hanya ditawarkan dengan harga 20.000. Suatu harga yang sangat layak untuk masakan yang namanya merakyat dan melegenda di Kota Surabaya.
Meski sudah tengah malam, warung ini masih sangat ramai. beberapa pramusaji yang mengenakan kaus hitam, terlihat  bekerja keras melayani sang penikmat makanan. Ada dua pilihan penyajian Rawon Setan ini. Anda bisa memesan rawon dicampur dengan nasi atau dipisah. Selain menu rawon, juga ada pilihan lainnya. Penasaran ingin menyantap hidangan ala ‘Rawon Setan’ ? Silahkan luangkan waktu anda untuk makan malam, selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar